Ini pula yang dialami seorang pengawal Kerajaan Inggris yang mendadak pingsan saat menunggu-nunggu kehadiran Kate Middleton, permaisuri Pangeran William (putra mahkota Kerajaan Inggris) dalam sebuah upacara perayaan Hari Santo Petrus (St Patrick Day).
Detik-detik pingsannya sang pengawal sampai direkam dan disiarkan berulang-ulang oleh stasiun televisi SkyNews. Untungnya tak lama kemudian, rekan-rekan sesama pengawal kerajaan menggotong tubuh pingsang itu keluar dari parade upacara pengawal Kerajaan Inggris yang berbusana serba merah itu.
Kate Middleton sendiri nongol tak lama kemudian dengan balutan busana hijau tua. Ada pernak-pernik kembang di busananya, membuatnya tampak cantik memesona. Bagi rakyat Inggris, Kate Middleton seolah sosok pengganti figur Lady Diana (Putri Diana).
Diana yang pernah jadi permaisuri Pangeran Charles (ayah Pangeran William) itu semasa hidup jadi pusat perhatian dunia karena gaya busananya yang modis dan jadi trendsetter dunia fashion. Sayang, tak lama setelah bercerai dari Charles, Diana tewas dalam insiden kecelakaan mobil di Paris Prancis pada 1997 silam.
noreply@blogger.com (jurnaldunia.com) 18 Mar, 2012
-
Source: http://www.jurnaldunia.com/2012/03/tunggu-kate-middleton-pengawal-inggris.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com