Inilah Cara Aman Mengkonsumsi Air Putih

Headline
Jurnaldunia.com - Air putih memang baik untuk kesehatan. Namun jika dikonsumsi secara berlebihan dan tidak sesuai aturan akan mendatangkan bahaya bagi kesehatan.

Kita sudah sering mendengar bahwa jika ingin sehat, maka kita harus menerapkan pola makan dengan gizi seimbang. Selain itu, kita harus banyak minum air putih setiap hari.

Ukuran yang disarankan adalah 2 liter atau 8 gelas air putih sehari. Namun, benarkah 2 liter atau 8 gelas yang dimaksud semuanya adalah air putih?

"Setiap orang tahu bahwa kita memang harus minum sekitar dua liter cairan setiap hari," ujar Catherine Collins, Kepala Ahli Diet di St George's Hospital, London, seperti dikutip Dailymail.

Namun di luar apa yang disarankan tersebut, sebenarnya yang dimaksud dengan cairan atau air minum juga termasuk sup, teh, kopi, bahkan bir; apa pun! Bentuk cairan yang lain ini akan membuat Anda buang air lebih banyak daripada yang Anda konsumsi.

Menurut Collins, kita juga bisa mengonsumsi 400 ml cairan dari lima porsi sayuran dan buah-buahan setiap hari, yang kadar airnya bisa mencapai 95 persen.

Bahkan roti pun sepertiganya adalah air, sedangkan protein atau lemak dimetabolisasikan menjadi karbondioksida dan air.

Sementata itu, dilansir Time Health air putih dalam jumlah yang banyak sekaligus akan memberatkan kerja ginjal dalam menyaring air tersebut.

Nah, selain itu, Anda juga perlu memperhatiakan tips berikut sehingga asupan air putih tidak mengganggu sistem kerja ginjal. Apa saja?

1. Masaklah air hingga mendidih sehingga bakteri yang terdapat di dalam air mati.

2. Simpanlah air tersebut di dalam wadah yang aman dan tertutup rapat.

3. Jika Anda ingin mengkonsumsi air dalam kemasan, pilihlah merek yang telah dipercaya kualitasnya di pasaran. Jangan lupa memeriksa standar keamanannya.

4. Jangan remehkan rasa haus, minumlah segera air putih secara perlahan.

5. Ada baiknya untuk lebih sering minum air putih dalam jumlah lebih sedikit sebelum merasa haus. Hal ini dikarenakan saat haus, orang sudah mengalami dehidrasi kronik ringan sebanyak dua persen.

noreply@blogger.com (jurnaldunia.com) 15 Mar, 2012


-
Source: http://www.jurnaldunia.com/2012/03/inilah-cara-aman-mengkonsumsi-air-putih.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

Sobat suka artikel Inilah Cara Aman Mengkonsumsi Air Putih ini dan ingin meng copy? Silahkan asal cantumkan sumber, Jika ingin mendapat kiriman artikel terbaru secara Gratis masukkan email sobat dibawah. Terimakasih
Feed Naughtyric Blog
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...